PENGEMBANGAN INOVASI KEMASAN DAN LOGO PRODUK UNTUK MENINGKATKAN DAYA TARIK UMKM KERUPUK MAKARONI

Authors

  • Ditha Meiliasari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Sulastri Irbayuni Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Keywords:

Inovasi, UMKM, Fasilitator Pendamping, BTPN Syariah

Abstract

Permasalahan yang dihadapi nasabah UMKM  BTPN Syariah adalah rendahnya edukasi mengenai pengetahuan dan kemampuan berwirausaha. Maka BTPN Syariah berupaya untuk meningkatkan Tingkat kesejahteraan nasabahnya melalui program Sahabat Daya ini. Program Sahabat Daya merupakan program pendampingan kepada nasabah BTPN Syariah dalam kegiatan pemberdayaan dalam meningkatkan kapasitas skill bagi ibu-ibu prasejahtera produktif di bidang kewirausahaan. Program ini bertujuan untuk memecahkan kendala yang dialami oleh UMKM yaitu menemukan strategi inovasi kemasan dan logo produk untuk meningkatkan daya Tarik produk. Program Fasilitator Pendamping sendiri dilaksanakan dalam 4 sesi (4 bulan) dan masing-masing sesi akan dilakukan sebanyak 4 kali pertemuan atau dalam artian seminggu 1 kali, dalam 1 sesi kegiatannya terdiri dari beberapa tahap yaitu survey usaha/perkenalan, pemberian materi, review materi, praktik, dan penutup. Dari kegiatan yang sudah dilakukan didapatkan kesimpulan bahwa kendala yang ditemukan adalah kemasan produk masih menggunakan plastik polos dan belum mempunyai logo pada kemasannya. Kegiatan dalam pelatihan yaitu dengan memberikan materi dan praktik tentang pentingnya kemasan dan identitas usaha memiliki dampang positif dalam mengembangkan dan memasarkan produknya karena sudah mengetahui trik dan tips dari pemaparan materi. Nasabah selaku pemilik UMKM lebih memahami bagaimana cara mengaplikasikan kemasan yang higienis dan menarik.

Downloads

Published

2023-12-28

How to Cite

Meiliasari, D., & Irbayuni, S. (2023). PENGEMBANGAN INOVASI KEMASAN DAN LOGO PRODUK UNTUK MENINGKATKAN DAYA TARIK UMKM KERUPUK MAKARONI. KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(3), 305–308. Retrieved from https://jurnalfkip.samawa-university.ac.id/KARYA_JPM/article/view/612