STRATEGI PEMASARAN BISNIS BUDIDAYA IKAN LELE DI KELURAHAN RUNGKUT KIDUL
Keywords:
budidaya ikan lele, pemasaran, manajemenAbstract
Budidaya ikan lele merupakan salah satu bentuk usaha yang dapat meningkatkan taraf ekonomi masyarakat menjadi lebih baik. Ikan lele dinilai mudah untuk dibudidayakan karena memiliki pertumbuhan yang cepat, mampu bertahan terhadap penyakit dan cuaca yang buruk serta membutuhkan biaya yang terjangkau. Potensi dari ikan lele tersebut yang ditangkap oleh pelaku budidaya di Indonesia. Akan tetapi proses budidaya dan pemasaran menjadi masalah inti yang dihadapi oleh pembudidaya yang ada di Kelurahan Rungkut Kidul Surabaya. Solusi untuk mengatasi hal ini adalah dengan memberikan bantuan sosialisasi, pelatihan, dan pendampingan kepada masyarakat. Bantuan yang dapat dilakukan adalah pelatihan dasar mengenai tata cara pembesaran ikan lele dan pemasaran hasil budidaya ikan lele. Bentuk capaian dari kegiatan ini adalah meningkatkan taraf ekonomi masyarakat dan memperluas jangkauan pasar untuk menjual hasil dari budidaya ikan lele.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Maulana Ferdy Ashshobuur Amin, Muhadjir Anwar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.