POLA PENGEMBANGAN UMKM DI KELURAHAN RUNGKUT KIDUL SURABAYA
Keywords:
legalitas usaha, UMKM, NIB, OSS, citra merekAbstract
Salah satu elemen krusial dalam mengembangkan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) adalah keberadaan legalitas usaha, yang berupa NIB (Nomor Induk Berusaha). NIB memiliki peran penting dalam menjalankan suatu bisnis. Namun, di Kelurahan Rungkut Kidul masih ada pelaku UMKM yang belum sepenuhnya menyadari pentingnya NIB. Tujuan dari adanya program kerja ini yaitu untuk memberikan pelayanan kepada UMKM terkait pembuatan NIB melalui website OSS (Online Single Submission). Metode pelaksanaan dalam kegiatan ini melibatkan sosialisasi, survei, pendampingan pembuatan NIB, dan penyerahan dokumen NIB. Hasil dari kegiatan ini yaitu terbitnya dokumen NIB serta menunjukkan bahwa implementasi pelayanan NIB berkontribusi positif terhadap citra merek UMKM. Dengan demikian, pelayanan NIB dapat menjadi strategi yang efektif dalam menggerakkan pertumbuhan UMKM di Kelurahan Rungkut Kidul.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Puput Wulandari, Muhadjir Anwar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.