WARE GAS: SOLUSI PEMANFAATAN LIMBAH TAHU MENJADI BIOGAS BERBASIS IoT DI PABRIK TAHU AL-JALIL, JEMBER

Authors

  • Muhammad Rahmat Universitas Jember
  • Rima Amalia Universitas Jember
  • Firsta Retnaningtyas Udroto Universitas Jember
  • Danu Fathuri Universitas Jember
  • Nabilah Lu'aili Fauziah Universitas Jember
  • Ahmad Rizal Universitas Jember
  • Dianavita Fatimah Universitas Jember
  • Almas Salsabilah Universitas Jember
  • Lailatul Fatma Universitas Jember
  • Rofi Syifa'ur Rojabi Universitas Jember
  • Ditta Kharisma Yolanda Putri Universitas Jember

Keywords:

limbah tahu, biogas, monitoring, sensor, pencemaran lingkungan

Abstract

Pabrik Tahu Al-Jalil merupakan salah satu usaha rumah tangga yang terletak di Kec. Arjasa, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Industri tahu ini selain dapat memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat juga dapat menimbulkan pencemaran lingkungan. Potensi pencemaran lingkungan yang dapat ditimbulkan berupa pencemaran air. Dari permamasalah tersebut, didapatkan solusi untuk mengurangi dampak pembuangan limbah pada lingkungan sekitar dengan memanfaatkan limbah cair tahu dan kotoran ternak warga menjadi biogas dengan nama “Ware Gas” yang dilengkapi dengan sensor monitoring. Sasaran dari kegiatan ini adalah memberdayakan warga sekitar Pabrik Tahu Al-Jalil. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah perancangan reaktor biogas, pembuatan reaktor biogas, perancangan sistem monitoring, pembuatan sistem monitoring, sosialisasi dan demonstrasi alat. Hasil dari kegiatan ini adalah reaktor biogas yang telah dilengkapi dengan sistem monitoring aplikasi Blynk. Selain itu, memberikan pengetahuan masyarakat tentang bagaimana mengelola limbah tahu dan memanfaatkannya menjadi biogas.

Downloads

Published

2023-11-24

How to Cite

Rahmat, M. ., Amalia, R. ., Udroto, F. R., Fathuri, D. ., Fauziah, N. L., Rizal, A., Fatimah, D., Salsabilah, A., Fatma, L., Rojabi, R. S., & Putri, D. K. Y. (2023). WARE GAS: SOLUSI PEMANFAATAN LIMBAH TAHU MENJADI BIOGAS BERBASIS IoT DI PABRIK TAHU AL-JALIL, JEMBER. KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(3), 109–113. Retrieved from https://jurnalfkip.samawa-university.ac.id/KARYA_JPM/article/view/537