UPAYA STRATEGI LEADERSHIP DAN MENJARING VENDOR YANG QUALIFIED PADA PENGADAAN BARANG DAN JASA DI PT KERETA API INDONESIA (PERSERO) DAOP 8 SURABAYA

Authors

  • Rachman Bin Muhammad Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Budi Prabowo Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Keywords:

Strategi, Pengadaan Barang dan Jasa, vendor, qualified, leadership

Abstract

Strategi dalam proses pengadaan tak kalah penting dari mencapai tujuan akhir sesuai yang direncanakan. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi sebuah proses produktivitas, ialah vendor atau penyedia yang qualified dan berkompeten, karena menjalin kerja sama yang baik itu tidak hanya saling menguntungkan, tetapi hingga sebuah pekerjaan yang dilaksanakan oleh vendor sesuai dengan apa yang dijanjikan dan diharapkan. Dalam proses pengadaan barang dan jasa sendiri harus memiliki strategi agar proses awal hingga pekerjaan selesai sesuai dengan apa yang direncanakan, dengan adanya strategi yaitu memberi persyaratan apa saja yang dibutuhkan, maka bisa dikatakan sebagai bentuk agar mendapatkan vendor yang qualified. Dengan memberi persyaratan agar pekerjaan sesuai dengan tujuan bersama, maka bisa dikatakan pekerjaan yang dilakukan oleh vendor itu bagus. Dengan memberikan waktu yang singkat maka pengadaan barang dan jasa harus mengambil keputusan yang cepat dan tepat. Tidak hanya itu, leadership pada sebuah organisasi juga harus diterapkan karena semua pihak yang berkaitan dengan suatu pekerjaan pada organisasi agar sejalan dengan apa yang diinginkan sehingga tujuan akhir dapat terwujud. 

 

Downloads

Published

2023-12-29

How to Cite

Muhammad, R. B., & Prabowo, B. (2023). UPAYA STRATEGI LEADERSHIP DAN MENJARING VENDOR YANG QUALIFIED PADA PENGADAAN BARANG DAN JASA DI PT KERETA API INDONESIA (PERSERO) DAOP 8 SURABAYA. KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(3), 432–435. Retrieved from https://jurnalfkip.samawa-university.ac.id/KARYA_JPM/article/view/529